Wednesday, June 13, 2012

Coretan 13 Juni 2012 : Pengendalian Amarah (Anger Management)

Assalamu'alaikum

Suatu hal yang tidak mudah untuk dilakukan,namun membahagiakan jika telah dapat membiasakannya. Hal itu adalah pengendalian amarah (anger management). Butuh kesabaran dan pembelajaran yang terus menerus untuk dapat mengendalikan amarah. Satu hal yang perlu disadari adalah jika kita mampu untuk mengizinkan otak kita berpikir terlebih dahulu sebelum meluapkan amarah kita, maka kita akan mampu mengurungkan amarah kita. Jika kita terlanjur meluapkan amarah kita, maka jika ketika kita dalam keadaan berdiri, maka duduklah, jika kita belum bisa meredakan amarah kita, maka berbaringlah, jika masih belum mereda, maka ambillah wudhu dan sholat 2 rakaat. Amarah dapat diibaratkan api yang dapat membakar hati dan diri kita, maka wudhu dapat memadamkan api tersebut dan membuat hati kita menjadi lebih rileks serta meredakan amarah kita.

Amarah adalah hal yang tidak bisa kita hilangkan, namun dapat kita kendalikan. Amarah ada untuk menguji kita, apakah kita akan memelihara dan mengendalikannya atau mebuatnya tak terkendali? Semoga semua amarah kita dapat dikendalikan dengan rahmat Allah SWT.

Wassalam

No comments: